Selasa, 11 November 2014

Travelling (Jeju Island)

Travelling yuks!!! Waah pastinya anda sudah paham betul apa itu travelling, apalagi untuk para travellers hehe.. Pada intinya travelling itu melakukan perjalanan (tour) ke suatu tempat.
Banyak sekali orang bilang travelling itu menyenangkan tetapi menguras kantong atau pemborosan, namanya juga berpergian pasti membutuhkan dana, bukan? ^,^

Travelling bisa saja menjadi hobi. Tujuan dilakukannya travelling ini bermacam-macam tergantung bagi yang melakukannya.  Manfaat atau efek positif dari melakukan travelling tidak hanya untuk berwisata melainkan untuk kesehatan tubuh anda, mengapa demikian ? ketika anda melakukan travelling pastinya anda lebih  banyak bergerak dengan berjalan kaki. Dengan begitu, lebih banyak bergerak membuat anda lebih sehat, bukan?  Selain itu, dengan travelling bisa membuat anda merefleksi diri (mengurangi stress) dari rutinitas sehari-hari yang itu-itu saja u.u)/. Dengan travelling anda pastinya berkomunikasi dengan orang-orang sekitar, dengan bergitu dapat meningkatkan keterampilan sosial anda.
Travelling ada baiknya bukan?  *o*)/ travelling ke berbagai tempat wisata di Indonesia pasti sudah banyak anda ketahui. Namun, bagaimana wisata di luar negeri? Bagi kalian yang ingin mencoba travelling ke luar negeri terutama di negeri ginseng ini, saya akan memberikan kutipan menarik mengenai wisata di pulau jeju. Pernah mendengar pulau jeju? Seperti apa itu pulau jeju?

 

Sebelumnya jika kalian ingin mengunjungi pulau ini dari Jakarta ke Seoul ± 9 jam lalu dari Seoul ke Jeju Island ± 2 jam lama juga ya u.u)/
 Pulau Jeju (Jeju-do) atau nama lainnya pulau botani  adalah salah satu pulau terindah di dunia  dan terletak di sebelah selatan Semenanjung Korea.

Cuaca Pulau Jeju
Pulau ini bercuaca hangat sepanjang tahun dan pada musim dingin jarang turun salju, sehingga tanaman-tanaman yang tumbuh di daerah subtropis bisa bertahan hidup.


Gunung Hallasan
Di tengah-tengah pulau ada Gunung Hallasan (Gunung Halla), gunung tertinggi di seluruh Korea (1.950 m).  Gunung ini berada ditengah-tengah pulau jeju. Gunung ini mempunyai salju dibagian kaki gunung. Jadi, jika anda berada disana jangan salah kostum yaa hihi ^o^)/ Ini dia gambarnya gunung Halla, seru ni yah mendaki gunung halla:

                                             

Museum Seokbujak
Seokbujak Theme Park merupakan museum dan taman yang dipenuhi aneka tanaman, terutama adalah tanaman jeruk (tangerine). Harga tiket masuknya agak mahal, yatu 6000 won. Museum ini merepresentasikan 3 simbol di Jeju, yaitu : angin, batu, dan wanita. Batu-batuan dengan berbagai bentuk menghiasi taman dengan berbagai tanaman. Ini gambarnya biar lebih jelas ^o^):

Museum Teddy Bear

Selain itu di pulau jeju terdapat museum boneka teddy bear yang bernama : The Teddy Bear Museum
                                                   
Museum ini sudah berdiri sejak tahun 2001, satu boneka teddy bear saja sangat lucu apalagi ribuan boneka teddy bear dengan berbagai macam-macam kostum *o*)/ . ini nih gambarnya biar nggak penasaran hihi.. :

                                         

Kalo kalian suka nonton drama korea terutama Princess Hours atau PlayFull Kiss pasti udah nggak asing liat boneka ini hihi ^o^)/ . Pemandangan seperti ini yang bisa kita lihat saat mengunjungi Museum Teddy Bear. Museum yang menjadi salah satu daya tarik Pulau Jeju ini memamerkan aneka koleksi boneka beruang ini termasuk 23 boneka bersejarah yang berumur lebih dari 100 tahun produksi The Steiff Co.
Museum ini terbagi kedalam 3 bagian, yaitu
Ø  Art Hall yang merupakan tempat desainer-desainer masa kini yang memamerkan hasil karya mereka dalam membuat boneka beruang ini.
Ø  History Hall yang menampilkan koleksi antik dan langka dari pembuat-pembuat Teddy Bear jaman dulu.
Ø  Project Exhibition Hall, yakni ruang yang memperlihatkan macamTeddy Bear dengan berbagai gaya sesuai tema. Misalnya Teddy Bear versi luar angkasa, versi Albert Einstein, pasangan pengantin tradisional Korea dengan memakai hanbok (busana tradisional Korea Selatan),  pasangan pengantin versi barat dengan jas dan gaun warna putih, versi The Beatles dan masih banyak lagi.

Boneka-boneka di museum ini dihargakan kurang lebih 226 juta Won atau senilai dengan Rp. 2 milyar. Bahkan artis Korea yang membintangi beberapa drama seperti Great Queen Seon Deok, Winter Sonata, Boys Before Flower juga dibuat versi Teddy Bear-nya di museum ini. Waah.. mahal sekali yaa untuk sebuah boneka u.u)/

Selain itu anda juga bisa berfoto-foto bersama patung-patung teddy bear ^,^)/ Untuk mencapai tempat ini, Anda harus terbang dari Seoul menuju Jeju Island dengan waktu tempuh sekitar 50 menit. Sesampainya di  bandara Jeju, naiklah bus menuju Seogwipo dan turun di kompleks resort Jungmun. Dari tempat ini berjalanlah sekitar 5 menit menuju Teddy Bear Museum. Museum ini buka setiap hari dari pukul 09.00 – 19.00, kecuali pada musim panas buka hingga pukul 22.00. Harga tiket untuk pengunjung dewasa sebesar 6.000 Won, remaja 5.000 Won dan anak-anak 4.000 Won.

Insiden Pulau Jeju

Peristiwa paling kelam dalam sejarah rakyat Jeju adalah insiden berdarah pada periode pembentukan Republik Korea pada tahun 1948 sampai periode Perang Korea (1950-1953) dimana banyak warganya dibantai karena dianggap sebagai sarang pemberontak atau pengikut komunis. Karena mengalami kehidupan yang keras oleh tekanan penguasa, warga Jeju dikenal sebagai orang-orang yang tabah dan mampu bertahan dalam situasi yang sulit. Rakyat Jeju menyatakan tentang kehidupan mereka dengan ungkapan :


"Kebahagiaan itu kecil seperti butir pasir,sementara Kesedihan sebesar batu"

                                         


Seperti itulah kurang lebihnya di pulau jeju,  sebenarnya masih banyak lagi wisata-wisata lainnya di pulau jeju seperti Seogwipo (kota kecil dibagian selatan pulau jeju) wisata pulau jeju ini sangat bagus untuk kamu yang ingin refleksi diri ^o^) penasaran bukan seperti apa indahnya pulau jeju dan wisata-wisata menarik yang ada di pulau jeju hihi.. anda berminat datang kesana? *o*)/

Sumber :


Nama             : Mufarrohah
NPM               : 4213670
Kelas              : 2DA02
Mata Kuliah  : Pengantar Basis Data (SoftSkill)
Dosen             : Anggareni Ridwan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar